Sabtu, 26 Juli 2014

Snorkeling ria di Sadranan







Pastinya anda sudah tau bahwa Gunungkidul memiliki pesona Pantai yang tiada tara, Wisata Pantai identik juga dengan wahana permainannya, biasanya jika mengunjungi Pantai di Gunungkidul yang sering dilakukan hanyalah berenang dan bermain di hamparan pasir Pantai, namun kali ini beda, Pantai Sadranan yang terletak di Padukuhan Pulegundes II, Desa Sidoharjo,Kecamatan 
Tepus,Gunungkidul, memiliki wahana permainan air Pantai yang bisa juga dikatakan dalam bentuk olahraga air.

 Memang wahana ini sudah mendunia apalagi olahraga ini termasuk incaran para turis mancanegara, akan tetapi olahraga ini masih baru di Pantai Gunungkidul, Olahraga tersebut  ialah snorkeling,surfing,dan cycling. Snorkeling untuk menikmati pesona pantai bawah laut Pantai Sadranan, surfing untuk menikmati gulungan ombak Pantai Sadranan, namun untuk anda yang enggan ber snorkeling ria dan berselancar bebas anda bisa menikmati 7 Pantai sekaligus dengan bersepeda, yang memiliki rute antara Pantai Indrayanti sampan Pantai Krakal, atau jika dihitung menyusuri 7 Pantai dalam satu perjalanan.

Ingin snorkeling,surfing dan cycling akan tetapi tidak punya alatnya atau enggan membawanya? Tenang saja di Pantai Sadranan terdapat persewaan alat snorkeling, surfing dan juga penyewaan sepeda.
Dengan pemesanan di Hotel Cyka Raya semua sudah disiapkan beserta pemandu dan alat-alatnya.

Jadi pastikan bahwa Pantai Sadranan masuk kedalam list liburan anda di Gunungkidul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar